Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

SSB MPS Siap Lahirkan Pesepakbola Muda

Sabtu, 02 Desember 2017

Share this history on :
M’PRIVATE SOCCER SCHOOL (MPS) adalah sebuah Pembinaan Sekolah Sepakbola (SSB) yang bertujuan membina serta melahirkan anak-anak Indonesia menjadi calon pemain sepakbola handal sekaligus menjadi pemain bintang nasional.

MPS berdiri pada 14 Februari 2017, hingga kini sudah sekitar 100 pemain sepakbola cilik berbakat bernaung. Usia mereka bervariasi mulai usia 6 tahun hingga 14 tahun. Dan beberapa kali kejuaraan sepakbola antar SSB, hasilnya kami meraih dua gelar di kategori yang berbeda.

SSB yang menjadi kebanggan warga Cileungsi, Bogor, Jawa Barat ini bertempat, di Jl. Cileungsi Jonggol, Lapangan Gudang Pusat Zeni (Gudpuszi) TNI AD, Desa Gandoang, Kecamatan, Kabupaten Bogor.

Menurut Kepala Sekolah SSB MPS M Irvan bahwa anak didiknya mempunyai masa depan dan harapan yang menjajikan. Sebab, dengan hasil prestasi dan pengalaman itu saya optimis SSB.MVP akan menjadi suatu pembinaan sepakbola usia muda yang bermanfaat untuk mencetak para pemain bola profesional.

“Tujuan utama kami adalah untuk mendidik anak anak menjadi manusia yang berprestasi baik dari pendidikan maupun prestasi sepakbolanya. Untuk sepakbola kami latih sejak usia dini bukan hanya dari segi tehnik, melainkan juga fokus pada attitude dan mental agar kedepan kita memiliki pesepakbola masa depan yang berprilaku santun. Saling menghormati (respect each other), pekerja keras dan menjadi kebanggaan, Karena kami percaya, hasil tidak akan mengkhianati usaha. Champion is our lifestyle ,” kata M.Irvan kepada wartawan di Jakarta, Jumat, (1/12/17).

Berikut jajaran pengurus M’ Private Soccer School : Ketua Pengurus: Mulyadi (Bang Moel) ,Pembina: Denny,Kepala Sekolah: M. Irvan, Pelatih Kepala: Mulyadi (Bang Moel) Sekretaris: Fahmi,Bendahara: Euis (Bunda Romeo),Kepala Koordinator Usia: Sopyan (Ayah Nesta).

Walau terbilang baru berdiri pada Februari 2017, SSB. M’Private Socer School ini sudah menyabet beberapa prestasi diantaranya:
– Juara 3 IJL 2017 kategori U-11
– Juara 1 turnamen Bintang Ragunan 2017 kategori U-12
–Jjuara 1 Okky SPLASH Indonesia, Road to Singa cup
Wilayah Bogor (main di 4 kota ;
Tangerang, Bogor, Jakarta, dan Bekasi). Jordan


Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...