Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

500 Penembak Tampil di Jakarta Anniversary

Jumat, 17 Juni 2011

Share this history on :

SEKITAR 500 atlet penembak dari berbagai daerah akan mengikuti Kejuaraan Menembak Terbuka Jakarta Anniversary XXXI 2011 di Lapangan Tembak Senayan Jakarta, 17-25 Juni 2011 mendatang. Ketua Harian Pengda Perbakin DKI Jaya Fahira Fahmi Idris di Jakarta, Jumat (17/6) mengatakan kejuaraan menembak Anniversary XXXI 2011 digelar rutin setiap tahunnya dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-484 Kota Jakarta. Untuk tahun ini dipastikan akan diikuti sekitar 1.500 peserta.

Menurut putri mantan menteri tenaga kerja dan transmigrasi Fahmi Idris itu, kejuaraan berskala nasional ini juga dijadika ajang persiapan bagi atlet menembak pelatnas dalam rangka menghadapi SEA Games XXVI November 2011 mendatang di Palembang. “Ajang ini juga bermanfaat bagi atlet untuk menjadi uji kemampuan bagi yang akan turun di PON 2012 Riau,” ujar Fahira yang didampingi Ketua Panitia Penyelenggara Kejuaraan Menembak Terbuka Jakarta Anniversary XXXI M Rashyd Ridho.

Minimnya frekuensi pertandingan bagi atlet Tanah Air, menurut dia, dengan adanya kejuaraan ini maka memberi semangat baru bagi atlet untuk menunjukkan kemampuan yang telah lama dipersiapkan. Menurut Ridho, para 1.500 peserta ini berasal dari 25 provinsi di Tanah Air. “Ada sekitar delapan provinsi yang tidak mengikutsertakan atletnya di kejuaraan kali ini. Kami tidak tahu alasan mereka tidak tampil di event kali ini,” katanya pula.

Kejuaraan ini dibagi dalam dua katagori yaitu tembak sasaran dan tujuh tembak reaksi. Khusus untuk tembak sasaran atau target dipertandingkan 10 nomor, adalah 10 m air pistol putra/putri junior, 10 m air rifle match putra/putri junior, free pistol/center fire pistol, standar pistol, rafid fire pistol, 50 m free rifle prone, 50 m free rifle 3 position, 50 m sport rifle prone dan 50 m sport rifle 3 position. Sedang untuk tembak reaksi mempertandingkan tujuh nomor, yaitu nomor standar division, open division, production division, revolver division, modified division, airsof gun dan handgun.

“Untuk peraturan pertandingan tembak sasaran menggunakan peraturan dan regulasi sesuai PB Perbakin dan ISSF. Sedangkan peraturan tembak reaksi sesuai dengan IPSC rulebook 15th edition versi terakhir,” jelasnya. Pada kesempatan itu Fahira juga menjelaskan untuk tahun ini nomor menemabk berburu yang digelar secara terpisaH ditiadakan. Hal ini dikarernakan waktunya bersamaan dengan kejuaraan menembak berburu yang diselenggarakan dalam rangka HUT Polri. Jordan
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...