Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Percasi Gelar Seleknas Junior

Kamis, 16 Februari 2012

Share this history on :

GUNA memantapkan dan mencari pecatur junior terbaik dari para juara. Pengurus Besar Persatuan catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) menggelar pertandingan Seleksi Nasional (Seleknas) Catur Junior bertajuk “Perang Bintang 2012″ di Resort Mukti Makmur Community Center, Sawangan, Depok, 16-20 Februari 2012.

Menurut Wakil Ketua Umum PB Percasi GM Utut Adianto, seusai membuka secara resmi seleknas ini mengatakan kegiatan ini diikuti para peserta berusia antara 8 – 20 tahun. Ajang Seleknas ini untuk mencari para pecatur yang terbaik yang dipersiapkan untuk Timnas catur masa depan. Anggota DPRI RI Koisi X ini menambahkan dalam Seleknas ini, pihaknya tidak menentukan kelompok umur. Karenanya bisa saja umur 8 tahun akan diadu dengan yang 20 tahun karena yang dicari adalah yang terbaik, dimana para pecatur ini minimla pernah menempati peringkat tiga besar di berbagai kejuaraan baik nasional maupun internasional.

Seleknas tersebut diikuti sebanyak 35 pecatur putra dan 37 putri berlangsung selama sembilan babak. Mereka berasal dari sepuluh provinsi, di antaranya DKI Jakarta, Banten, Jabar, Jateng, DI Yogyakarta, Riau, Kaltim, Kalbar, Kalteng dan Sumsel. Menurutnya para pecatur yang ikut seleknas ini merupakan atlet muda berbakat yang pernah menjuari berbagai ajang turnamen, seperti kejurnas, ASEAN Age Group dan PON. Sehingga, dengan digelarnya seleknas itu, akan muncul pecatur terbaik dari yang terbaik.

Untuk tahap pertama pihaknya akan menyaring tujuh pecatur putri serta sembilan pecatur putra. Para pecatur putri yang lolos pada penyaringan ini, akan bergabung dnegan tiga pecatur putri nasional tim SEA Games 2011, yaitu GMW Irene Kharisma Sukandar, MIW Medina Warda Aulia, dan MIW Chelsie Monica Sihite. Sedang sembilan pecatur putra akan bergabung dengan pecatur putra terbaik nasional GM Susanto Megaranto.

“Para pecatur ini bakal menjalani penyaringan tahap kedua yang dijadwalkan berlangsung pada Maret 2012 mendatang. Dimana pada tahap kedua nanti yang disaring berjumlah 10 pecatur putra dan 10 pecatur putri, “ ujar Utut. Penyaringan tahap kedua yang diikuti 20 pecatur putra dan putri ini akan dilakukan pada Maret 2012 mendatang, hanya akan menyaring enam pecatur putra dan enam pecatur putri.

Nantinya enam pecatur putra dan putri hasil seleknas ini akan masuk Devisi Utama PB Percasi, yang akan diprioritaskan membela Indonesia diberbagai turnamen internasional, seperti World School Chess Championship, World Youth Chess Championship, Asian Continental Chess Championship, Asian Team Chess Championship, dan Olimpaide catur Istanbul Turki 2012. Semenatra bagi pecatur yang gagal pada tahap kedua nanti, PB Percasi masih memberikan kesempatan kepada untuk masuk ke Divisi Utama kembali, yaitau enam bulan dimana mereka harus tampil di Divisi I bersama para pecatur muda, untuk kembali ke Divisi Utama. Jordan


Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...