Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Museum Catur Indonesia Resmi Berdiri

Minggu, 02 Oktober 2022

Share this history on :


Sebuah prestasi dibidang olahraga tidak terlepas dari catatan lalu diedukasikan buat kegenerasi berikutnya, agar para generasi dapat memetik sebuah pelajaran dari prestasi yang dicapai para atlet demi memperjuangkan nama harum bangsa ini. 

Demikian dikatakan Ketua PB Percasi GM Utut Adianto sela-sela peletakan batu pertama pembangunan Museum Catur Indonesia di Sekolah Catur Utut Adianto (SCUA) Bekasi, Jabar, Minggu, (2/10/2022).m

Utut mengaku bangga atas ide mendirikan Museum Catur Indonesia. Pasalnya, Museum Catur Indonesia merupakan sebuah ide yang bermakna sejarah.

Menurut Utut, dengan didirikannya Museum Catur Indonesia ini tentu diharapkan menjadi media untuk mendalami napak tilas sejarah perjalanan Percasi sejak didirikan 17 Agustus 1950.

“Jadi melalui Museum Catur Indonesia ini kita berharap akan memunculkan rasa cinta terhadap catur dan saya semakin dicintai oleh masyarakat,’kata anggota DPR RI itu.

Dengan adanya Museum Catur Indonesia ini, diyakini Utut juga akan menjadi cermin bagi masyarakat untuk menginspirasi generasi muda menekuni permainan catur. 

Dalam kesempatan yang sama Dewan Pembina PB Percasi Eka Putra Wirya yang berperan besar dalam perkembangan catur Indonesia, berharap dengan ada museum ini menjadi saksi sejarah prestasi para pecatur bangsa ini.

'Kita berharap adanya museum ini akan memacu prestasi para pecatur Indonesia kelak. Serta berharap generasi berikutnya semakin mencintai olahraga asah otak ini menjadi sebuah harapan dan cita-cita anak untuk masa depan mereka," kata Eka usai turut melakukan peletakan batu pertama itu. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...