Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Nam Kiong: Jangan Cepat Puas Diri

Sabtu, 24 September 2011

Share this history on :
KEBERHASILAN Tim Nasional Taekwondo, Pada Kejuaraan Taekwondo Australia Terbuka di Gold Coast , diharapkan dijadikan pemicu semangat untuk meraih target sesungguhnya di SEA Games ke-26 Nopember mendatang. Hal itu diungkapkan Pimpinan Rombongan Tim Taekwondo Indonesia , Lioe Nam Khiong yang dikonfirmasi melalui telepon Internasional.

“ Harus diakui kemampuan taekwondoin Australia dan sekitarnya masih dibawah kita .Tetapi Saya minta atlet jangan besar kepala dulu karena ujian sesungguhnya nanti adalah di Sea Games-26,” kata Lioe Nam Khiong yang akrab disapa Grand Master dikalangan Taekwondoin. Dia mengingatkan, kekuatan Cabang Taekwondo tingkat Asia Tenggara sangat ketat dalam persaingan di masing-masing kelas.

Lebih lanjut Ketua YUTI ini menjelaskan jangan cepat berpuas diri dulu, ini kan hanya uji coba .Nanti kita lihat di Sea Games,” paparnya. Pada Kejuaraan Australia Terbuka yang berlangsung 17-18 September 2011, di Gold Coast , Indonesia secara keseluruhan meraih 13 medali emas 4 medali Perak dan 3 medali Perunggu. Bahkan Taekwondoin Indonesia, juga sukses mencipkatakn All Indonesian Final , seperti yang terjadi di kelas Bantam Putri -53 Kg.

Di kelas ini , taekwondoin putri binaan Yayasan Universal Taekwondo Indonesia ,YUTI Siska Permata Sari dengan skor 15-6. kemudian di kelas Bulu -68 , Gerry Rangga Vega membukukan kemenangan 7-4 atas Taekwondoin tuan rumah . Dalam kejuaraan tersebut PB. T.I menerjunkan dua tim masing-masing tim pelatnas yang dipersiapkan ke SEA Games terdiri atas 6 putra dan 6 putri meraih 8 emas, 3 perak dan 1 perunggu.

” Vietnam memiliki dua juara dunia dan satu finalis kejuaraan dunia .ini merupkan pekerjaan rumah bagi kita semua agar tradisi medali emas Sea Games bisa dipertahankan ,”ujarnya. Menurutnya, sepulangnya dari Australia , PB T.I akan segera melakukan Evaluasi guna menentukkan tim inti yang akan diterjunkan di Sea Games-26. ”Tentunya hasil ini bisa dijadian acuan untuk menentukkan yang terbaik di masing-masing kelas,” kata Nam Khiong. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...