Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Icuk Minta Kepastian PBSI

Selasa, 04 Oktober 2011

Share this history on :
PEBULUTANGKIS Tommy Sugiarto tengah menunggu surat keputusan dari Pengurus Besar Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI). Hal ini terkait dengan peluangnya memperkuat tim bulu tangkis pada SEA Games XXVI mendatang.

Terkait surat keputusan itu, Icuk Sugiarto ayah dari Tommy yang juga Ketua Pengprov PBSI DKI mengatakan kepastian itu akan diperoleh Tommy pada Selasa (4/10) ini. "Kami masih menunggu surat dari PB PBSI. Kabarnya surat itu akan keluar pada hari Selasa," ujar Icuk.

Icuk, yang juga merupakan status pelatih dari Tommy, mengatakan anaknya akan menjalankan persiapan secara intensif jika sudah benar-benar terpilih memperkuat timnas SEA Games. Icuk Junior selama ini melakukan latihan sendiri. Tapi, ketika harus melakukan 'game' sesuai program PBSI, maka Tommy siap mengikutinya sesuai jadwal.

Karier Tommy Sugiarto akhir-akhir ini menunjukkan peningkatan setelah ia sukses menjuarai Taiwan Grand Prix Gold pada pertengahan September lalu. Dalam turnamen level serupa di Samarinda, Tommy bahkan mampu menjegal seniornya, Taufik Hidayat, di partai semifinal. Namun, langkahnya kandas di tangan Hayom Rumbaka yang menjuarai turnamen tersebut. Peringkat Dunia Tommy diyakini bakal terus melejit. Saat ini ia menduduki 19 besar Dunia. Namun nilai itu belum ditambah hasil dari runner up di Samarinda tersebut. Jordan
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...