Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Indoneia Raih Sukses Ganda di BRI WKFPM

Senin, 24 Juni 2013

Share this history on :
TUAN-rumah Indonesia sukses meraih gelar juara umum di World Karate Federation (WKF) Premiere League (PM) yang berakhir, Minggu (23/6/2013), di Istora Senayan, Jakarta. Kepastian tersebut diperoleh usai kontingen Indonesia sukses mengoleksi empat emas, empat perak, dan tujuh perunggu. Di tempat kedua, Malaysia dengan raihan tiga emas, tiga perak dan lima perunggu. Pada posisi ketiga ada Venezuela dengan satu emas, dua perak dan satu perunggu.
Prestasi itu merupakan terbaik Indonesia di tingkat Premier League serta perbaikan prestasi dari tahun lalu. Sebelumnya raihan terbaik Indonesia pada WKF Premier League 2011 di Turki dengan dua emas, sementara hasil tahun lalu jauh lebih kecil yakni hanya satu emas dan empat perunggu. Pada hari pertama Indonesia, Sabtu (22/6/13), meraih tiga emas dari nomor kata individu lewat Faizal Zainuddin, lalu dari tim kata putri yang terdiri dari Eva Fitria, Ayu Rahmawati, dan Siti Maryam. Serta, nomor kumite perorangan putra melalui Hendro Salim di kelas dibawah 84 kg putra. Satu tambahan emas Minggu (23/6/2013) disumbangkan Imam Tauhid Ragananda yang turun di kumite kelas -60 kg putra.
Peluang meraih emas terbuang di nomor kata beregu putra, yang selama ini merupakan andalan Indonesia terbang melayang. Juara bertahan Aswar, Faizal, dan Fidelys Lolobua justru gagal kembali mempersembahkan medali karena kurang power dan sinkronisasi gerakan. Nomor ini akhirnya hanya mendapatkan medali perak dari Giovanni Indra, Irvan Ramadhan, dan Sandi Wirawan. Trio karateka muda Indonesia ini masih kalah dari Malaysia, yang diperkuat Leong Theng, Leong, dan Lim.
Dua medali perak dari Srunita Sari di Kumite kelas -50 kilogram, Wiwi Pertiwi di Kumite kelas -68 kilogram, serta dua medali perunggu dari Nurhadiyanti Fitianingsih (Kumite – 65 kilogramg) dan Caesar George (Kumite +84 kilogram) menambah peroleh medali Indonesia hingga tidak bisa dikejar 26 negara peserta lainnya. Raihan empat emas tersebut, menurut Ketua umum PB Forki, Hendardji Supandji, di luar dugaan, karena awalnya PB Forki hanya menargetkan menyamai prestasi yang pernah diraih sebelumnya yakni satu medali emas. “Sayangnya, di kata beregu putra kita gagal mempertahankan emas. Tapi secara keseluruhan hasil ini merupakan peningkatan yang signifikan dari para atlet, khususnya karateka muda,” ujarnya.
Ketua Umum PB Forki Hendardji berharap para karateka Indonesia tidak cepat puas diri dengan hasil tersebut. “Kalau puas kita akan lengah dan itu akan jadi kelemahan kita, ini akan tetap kita evaluasi untuk meningkatkan kualitas atlet yang di beberapa segi terlihat masih kurang,” katanya menambahkan. Hasil WKF kali ini akan menjadi seleksi akhir tim inti yang akan dipersiapan untuk SEA Games 2013 Myanmar. Hasil akhir tim pelatnas ini nantinya akan diciutkan dari 36 orang menjadi 23 karateka yang turun di 17 kelas berbeda pada SEA Games 2013. (Jordan)

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...