Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Menpora Berharap Pecatur Indonesia Terus Berprestasi

Minggu, 20 Juli 2014

Share this history on :
EKSEBISI catur kilat antara Menpora Roy Suryo melawan Grand Master Utut menandai pembukaan Turnamen Catur Cepat So Nice Ramadhan Cup VI Tahun 2014, di Wisma Kemenpora, Sabtu (19/7) siang. Turnamen Catur Cepat So Nice Ramadhan Cup ke-6 ini dilaksanakan hingga tanggal 20 Juli 2014.
Event kali ini diikuti sedikitnya 362 peserta dari 24 provinsi di Indonesia. Wakil Ketua Umum PB Percasi sekaligus Wakil Ketua So Nice Ramadhan Cup GM Utut Adianto mengatakan, event catur cepat ini dengan sistem waktu 25 menit dengan 9 babak, berbeda dengan Christmas Turnamen yang hanya 5 menit yang dikenal dengan catur kilat. Japfa Chess Festival menggunakan system catur klasik dengan waktu relative lama.
Menpora didampingi Staff Ahli Bidang Sumber Daya Keolahragaan Kemenpora Tunas Dwidharto bersama Wakil Ketua Umum PB Percasi sekaligus Wakil Ketua So Nice Ramadhan Cup dan GM Utut Adianto dan Head of Marketing PT. So Good Food Denny Gumulya.
Menpora Roy Suryo berharap olahraga catur terus berkembang. “Catur, adalah salah satu olahraga yang membuktikan bahwa kita dituntut untuk berfikir kreatif sekaligus bijak dan berimbang, apapun yang terjadi pada suatu organisasi entah siapun nanti presiden dan menterinya olahraga khususnya catur harus tetap maju dan turnamen ini tetap diselenggarakan pada tahun-tahun yang akan datang,” kata Roy Suryo.
Roy Suryo berharap tahun 2014 ini melahirkan banyak bibit para pecatur Indonesia yang akan meneruskan prestasi olahraga catur sekaligus berkontribusi untuk kemajuan dan perkembangan bangsa.
“Saya gembira dan bangga tahun ini pesertanya lebih banyak dari tahun sebelumnya, catur adalah olahraga yang fleksibel bisa dimainkan dimana saja dan kapan saja, serta melatih berfikir kreatif menjalankan banyak posisi dan banyak situasi. Dengan bacaan basmallah atas nama Kementerian Pemuda dan Olahraga Turnamen Catur Cepat So Nice Ramadhan Cup VI Tahun 2014 secara resmi dinyatakan dibuka,” kata Roy Suryo.

Menurut Utut catur cepat ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1988. Saya yang pertama kali ikut dan juara pada kejuaraan asia bersama senior saya Ardiansyah dan Edi Handoko, sementara itu kejuaraan dunianya di Meksiko, di PB Percasi kita menganggap turnamen seperti ini sangat baik apalagi didukung dari Kementerian Pemuda dan Olahraga dan PT. So Good Food,” kata Utut. Utut berharap cabang olahraga Catur kedepan bisa lebih berkembang dan bisa dijadikan industri. “Harapan kami kedepan apabila catur menjadi industri pecaturnya, pelatihnya ‘hidup’ sehingga orang tua yang anak-anaknya menekuni dunia catur tidak khawatir akan masa depan anak-anaknya,” harap Utut. (Jordan)


Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...