Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

12 Tim Tampil di Piala Gubernur Kaltim

Kamis, 07 Januari 2016

Share this history on :
SEBANYAK 12 klub direncanakan ambil bagian di ajang Piala Gubernur Kaltim 2016. Ke-12 tim itu adalah semuanya berasal dari kasta teratas Indonesia Super League. Antara lain Pusamania Borneo FC, Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Bali United, Arema Malang, Persija Jakarta, Persib Bandung, Persebaya Surabaya, Persipura Jayapura, Sriwijaya FC dan PSM Makassar, ditambah Pra PON Kaltim.

Kegiatan ini dalam rangka merayakan HUT Provinsi Kalimantan Timur ke-59, akan digelar turnamen dengan tajuk Piala Gubernur Kaltim pada awal tahun 2016. Turnamen itu disebut menjanjikan hadiah uang lebih besar dibandingkan turnamen Piala Presiden yang sukses digelar Mahaka Sports and Entertainment.

Meski belum bisa memastikan total hadiah secara konkret, namun Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak ingin besaran hadiah minimal setara dengan Piala Presiden. Sumber dana akan mengandalkan perusahaan-perusahaan tambang di Kaltim tanpa mencolek dana APBD.

"Diperkirakan minimal sama dengan hadiah Piala Presiden, tanpa APBD, Kaltim ini banyak perusahaan baik dari pertambangan batu bara, migas maupun perusahaan perkebunan yang diharapkan partisipasinya," ujar Ketua Organizing Committeeutur Zuhdi Yahya kepada wartawan di Jakarta, Rabu malam.

Kesempatan yang sama Panitia Pelaksana turnamen Piala Gubernur Kaltim, Yunus Nusi mengatakan 8 dari 10 tim yang sudah menyatakan ikut merupakan klub dari kompetisi Indonesia Super League (ISL). Dua klub lainnya amatir.

Hingga saat ini, sudah 8 klub ISL telah mendaftar, Yunus mengatakan itu belum sesuai target pantia. Tim pantia saat ini masih berusaha menambah dua peserta lagi. Ia yakin bisa memenuhinya karena masih ada tim yang berminat. "Kepastiannya malam ini, kami gelar manajer meeting turnamen bersama PT Liga, klub bersama panitia di Jakarta. Kabarnya Persipura juga akan hadir nanti malam," kata Yunus Nusi.

Pembukaan turnamen Piala Gubernur, akan dibuka di Stadion Utama Kaltim di Palaran (eks PON Kaltim 2008). Pertandingan nantinya akan menggunakan tiga stadion, masing-masing Stadion Peraiba Balikpapan, Stadion Segiri Samarinda dan Stadion Aji Imbut.

Yunus menambahkan, panitia telah menyiapkan hadiah senilai Rp 3 miliar, Rp1,5 miliar juara pertama, Rp 1 miliar untuk juara kedua, dan Rp 500 juta untuk peringkat ketiga. Di luar hadiah itu, panitia akan memberikan uang match fee untuk setiap pertandingan. "Ya kami siapkan match fee Rp125 juta dan Rp75 juta," jelasnya.

Soal skema pertandingan, kata pria yang juga Ketua Aspro Kaltim ini, menjelasakan masih akan dibahas dalam manajer meeting yang digelar di Jakarta pada Rabu malam, 6 Januari 2016. Rapat itu sekaligus juga membahas soal siaran televisi secara langsung setiap pertandingannya. Stadion Aji Imbut di Tenggarong, Stadion Segiri di Samarinda dan Stadion Utama Kaltim, Palaran, diproyeksikan sebagai venue dilaksankannya turnamen ini. Jordan
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...