Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Enam Kota Acara Gema dan Semangat Olimpiade

Sabtu, 12 Maret 2016

Share this history on :
Chief de Mission (CdM) Indonesia untuk Olimpiade 2016 di Brasil, Raja Sapta Oktohari meminta kepada seluruh Indonesia masyarakat untuk mendukung para atlet yang akan berjuang di ajang empat tahunan tersebut.

Nada dukungan itu akan disemarakkan melalui acara car free day di enam kota, diawali di Jakarta, 20 Maret mendatang. Kegiatan tersebut akan menggandeng asosiasi mantan atlet Olimpiade Indonesia (IOA) dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

“Untuk membangun kesadaran mereka pada perjuangan atlet. Kami perlu menyebarkan semangat Olimpiade ke seluruh masyarakat Indonesia. Kita akan menjadi tuan rumah Asian Games 2018, karena itu sangat tepat jika kita memulai membangun awareness ini sejak sekarang,” terang Oktohari kepada wartawan di Jakarta, kemarin.

Menurutnya di saat car free day di enam kota nanti, kata Oktohari, pihaknya bakal mengumpulkan tiket donasi dari masyarakat untuk membantu perjuangan atlet. Setelah terkumpul semua, pihaknya akan mengundi dua pemenang untuk diajak menuju Brasil. “Dua pemenang ini akan kami ajak untuk menonton pertandingan final salah satu cabang olahraga. Mudah-mudahan banyak atlet kita yang masuk final dan kami bisa mendukung secara langsung,” tuturnya.

Hingga kini sudah ada sepuluh atlet dari tiga cabang yang melakukan entry by number, satu dari lompat jauh, dua panahan dan tujuh angkat besi. “Tentunya masyarakat Indonesia berharap lebih banyak lagi atletnya yang lolos ke Olimpiade. Kami berharap ada 30 atlet yang bisa meraih tiket ke Olimpiade. Saat ini juga masih ada bulu tangkis, rowing, judo, equestrian, taekwondo, voli pantai, tinju, layar dan balap sepeda yang masih berjuang. Jadi, peluang kita untuk meraih tiket ke Olimpiade Brasil. Sehingga memberikan peluang meraih medali emas terbuka lebar,” tambahnya. Jordan
________________________________________

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...