Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Sesmen:Soal Hambalang Masih Menunggu Keputusan Presiden

Rabu, 13 Juli 2016

Share this history on :
SIKAP Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) masih menunggu keputusan Presiden Jokowi terkait nasib komplek pelatihan olahraga desa Hambalang kabupaten Bogor Jawa Barat. Pasalnya akan melibatkan kementerian lainnya, seperti Kemenpera dan Kementerian PU.

Demikian dijelaskan Plt. Sesmenpora Sakhyan Asmara, diruang kerjanya lantai 3 Gedung Graha Pemuda Senayan Jakarta, Selasa (12/7/2016). Menurutnya, pihaknya hingga kini masih menunggu keputusan presiden Jokowi terkait dilanjutkan atau tidak komplek pelatihan olahraga desa Hambalang kabupaten Bogor Jawa Barat.

Sebelumnya Presiden Joko Widodo didampingi Menpora Imam Nahrawi dan jajarannya melakukan peninjauan ke komplek olahraga Hambalang yang terhenti pembangunannya pasca terjadi korupsi di era mantan Menpora Andi Alfian Malaranggeng.

Sakhyan Asmara mengatakan, pihaknya hanya siap meneruskan pembangunan Hambalang jika ada persetujuan Presiden Joko Widodo. Menurutnya, komplek olahraga tersebut bisa dilanjutkan menjadi pusat pelatihan olahraga atau apapun jika ada intruksi dari Presiden Joko Widodo.

"Kemenpora sifatnya hanya menunggu intruksi dari Presiden Joko Widodo yang sudah melakukan peninjauan langsung ke Hambalang bersama Imam Nahrawi, dan kini dalam pembahasan, sehingga kami sedang menunggu apakah diteruskan atau tidak," ucapnya.

Pada kesempatan sebelumnya Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengusulkan agar kompleks pelatihan olahraga di Desa Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang terhenti pembangunannya menjadi Gedung Pondok Pesantren (Ponpes) Olahraga. Rencana tersebut merupakan rencana cadangan jika usulan meneruskan proyek Hambalang untuk SMP/SMA Olahraga ditolak oleh DPR. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...