Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Novendra Bidik Gelar Juara, Usai Raih Norma IM

Minggu, 11 Desember 2016

Share this history on :
SETELAH memastikan meraih Norma Master Internasional (MI) di babak kesembilan di Turnamen Japfa Internasional Master yang berlangsung di Novotel, Taman Sari, Jakarta, Sabtu (10/12). Kini pecatur muda kita FM Novendra Priasmoro membidik gelar di turnamen itu.

Bukan hanya Novendra yang meraih gelar norma master, pecatur Indonesia lainnya juga meraih norma master yang kedua yakni FM Yoseph Theolifus Taher. Namun bedanya Novendra meraih norma yang ketiga itu artinya ia resmi menyandang gelar baru Master Internasional (MI).

Kepastian gelar itu di raih Novendra setelah pada babak kesembilan yang dimainkan pada Sabtu (10/12), ia berhasil menahan remis seniornya MI Tirta Chandra Purnama. Sedangkan Yoseph bermain remis melawan pecatur Nay Oo Kyaw Tun.

Sedangkan di babak kesepuluh yang dimainkan pada hari yang sama kedua pecatur kita saat bersua sepakat berbagi angka sama, artinya bermain remis. Dengan tambahan angka 1 poin dari dua babak keduanya aman diperingkat pertama dan kedua dengan 6,5 poin.

Hasil itu membuat keduanya berpeluang besar menjuarai turnamen ini, kendati masih ada partai terakhir babak kesebelas yang akan dimainkan pada hari ini Minggu (11/12). Di babak kesebelas Novendra akan bertemu lawan tangguh sekaligus unggulan utama Thi Bao Tram Hoang. Sedangkan Yoseph bersua kompatriotnya Setyaki Azrya Jodi.

“Saya sangat bersyukur dapat meraih norma yang ketiga ini. Mudah-mudahan ini jalan menuju sukses kejenjang selanjutnya,” kata Novendra kepada olahragaonline. Sedangkan mengenai peluang juara Novendra menyatakan akan berusaha semaksimal mungkin di babak akhir.

“Hoang memang pecatur tangguh, saya akan mencari celah untuk membongkar pertahannya, lalu mengambil inisiatif untuk menyerang habis-habisan, sampai rajanya roboh. Ini lah saat yang saya nantikan untuk menjuarai turamen ini,’ kata Novendra penuh optimis.

Saingan utama mereka datang dari pecatur Vietnam The Ang Doung yang kini mengemas poin 6 dan berada diposisi ketiga. Doung sendiri di babak terakhir akan bentrok melawan pecatur tertua di turnamen ini MI Alexander H Wohl.

Dari ketiga pecatur ini peluang yang terbesar dimiliki Yoseph pasalnya saat bersua Jodi sang juara PON 2016 lalu. Mereka mempunyai kemampuan sama dan saling mengetahui kelemahan dan kelebihannya. Jika Yoseph menang hampir dipastikan juara. Namun jika Novendra berhasil memenangkan parta melawan Hoang, maka Novendra lah yang berhak menyandan gelar juara.

Secara matematis hanya ketiga pecatur ini lah yang berpeluang besar juara. Sebab posisi kalsmen sementara urutan 4-6 yang memiliki poin 5,5 hampir pasti sangat sulit meraih mengkudeta puncak klasmen. Jordan
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...