Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

BLiSPI Kawal Kegiatan LSP U-14 Piala Menpora 2017

Rabu, 15 Maret 2017

Share this history on :
BADAN Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLiSPI), lembaga bentukan Kemenpora dan PSSI siap mengawal kegiatan Liga Sepakbola Pelajar (LSP) U-14 Piala Menpora 2017. Rencananya kick-off akan dilaksanakan pada pertengahan April di Sambas, Kalimantan Barat.

Menurut Ketua BLiSPI Subagja Suihan bahwa pihaknya sebagai operator even kegiatan sepakbola usia dini, muda, dan pelajar, akan berperan dan turut serta menyukseskan kegiatan kompetisi yang berbasic usia muda. Termasuk even LSP U-14 Piala Menpora 2017.

“Nantinya lembaga ini akan mengawasi setiap kompetisi dengan kategori usia dini, muda dan tingkat pelajar di seluruh tanah air. Harapan kami kedepannya melalui lembaga ini kompetisi yang ada dapat berjalan lancer dan menghasilkan bibit-bibit pemain muda potensisal,” katanya kepada wartawan, kemarin.

Sementara itu gelaran Kejuaraaan Liga Sepakbola Pelajar (LSP) U-14 Piala Menpora, sudah terdaftar sekitar 72.270 pesepakbola muda dan 8030 pelatih yang berasal dari 384 Kabupaten dan Kotamadya. Hal ini menanda kenaikan peserta yang sangat signifikan.

Hal itu dijelaskan Penanggung Jawab Kejuaraan LSP U-14 Piala Menpora Subagja Suihan usai pertemuan dengan Deputi III Bidang Pebudayaan Olahraga R. Isnanta dan Asdep Sentra dan Sekolah Khusus Olahraga Teguh Raharjo di kantor Kemenpora, Selasa (14/3).

Menurut Subagja hingga kini data peserta yang masuk tercatat 72270 atlet dan . Jumlah itu kemungkinan masih akan bertambah. Sebab, kata Subagja sebelum kick-off yang bakal digelar pada pertengahan April di Sambas, Kalbar. Terlebih dahulu akan diadakan Workshop yang dihadiri 34 Kordinator Wilayah (Korwil), di Jakarta pada 24 Maret.

"Dari agenda Workshop inilah bakal diperoleh peningkatan jumlah peserta yang signifikan. Sebab dalam acara ini selain yang dibahas masalah regulasi pertandingan. Juga perangkat pertandingan,"kata Subagja yang hobi dan gila bola itu.

Diharapkan peran serta dan pro aktif para Korwil yang mensosialisasikan kegiatan ini di daerahnya masing-masing. Sehingga menurut Subagja jumlah peserta akan meningkat di even LSP U-14 Piala Menpora, yang memasuki pelaksaan tahun keempat.

Subagja menambahkan dengan adanya peningkatan peserta, membuktikan bahwa gelaran LSP Piala Menpora disambut baik oleh masyarakat ditingkat daerah seluruh Indonesia. BLiSPI siap menyukseskan gelaran Piala Menpora keempat di 2017 ini. Jordan


Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...