Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

WPB Dihadiri 200 Wartawan

Selasa, 03 April 2018

Share this history on :
SOROTAN terhadap pelaksanaan Asian Games 2018 Jakarta-Palembang tampaknya tak hanya menyita perhatian para masyarakat bangsa Asia semata. Namun besarnya antusiasme media masaa yang tergolong luar biasa, terlihat pada saat menghadiri acara World Press Briefing (WPB) yang bertempat di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (2/4/2018).

Dalam acara itu dihadiri 200 media yang terdiri dari 100 media asing dari berbagai belahan dunia, baik negara peserta Asian Games maupun media yang berada di luar benua Asia dan 100 media nasional yang berlangsung sejak tanggal 2-3 April 2018.

Beberapa negara mengirimkan para awak medianya, yakni Qatar, Arab Saudi, Pakistan, Pakistan, Palestina, Laos, Jepang, China, China Taipe, Uzbekistan, Kazakstan, Laos, Vietnam, Iran, Malaysia, dan beberapa negara Asia lainnya. Tak ketinggalan pula media dari negara Non NOC, seperti Reuters, AP, dan AFP.

Menurut Eris Herryanto Sekjen INASGOC bahwa kegitan yang diselenggarakan selama dua hari ini banyak melibatkan antusiasme paara awak media. Baik dalam maupun luar negeri.

“Acara yang kita helat selama dua hari ini mengundang dan presentasi di depan media sering digelar INASGOC. Tahun lalu, kami menggelar World Broadcast Meeting dan Asian Games Media and Journalist Forum. Untuk tahun ini sendiri kami menyelenggarakan World Press Briefing. Hal itu karena peran media dan broadcast sangat penting untuk kesuksesan Asian Games. Jika mereka meliput dan bekerja dengan nyaman, maka dukungan akan diberikan kepada penyelenggara demi menyajikan pelayanan yang maksimal,” ujar Eris Herryanto Sekjen INASGOC di Hotel Borobudur, Jakarta, Senin (2/4/2018).

Dalam pelaksanaan WPB sekaligus menjawab pertanyaan-pertanyaan mengenai hal-hal teknis terkait peliputan saat game time Asian Games 2018 . Mulai dari penggunaan remote atau robotic camera, transportasi antara Jakarta – Palembang, serta mekanisme memasukkan peralatan kerja melalui bandara.

“Harapan kami kegiatan ini bisa mengangkat isu-isu yang dekat dengan kebutuhan media dan mereka bebas mengungkapkan apa yang mereka inginkan agar kerja peliputan selama Asian Games 2018 nanti bisa lebih maksimal,” tambahnya. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...