Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Deputi I Siap Rangkul Awak Media

Kamis, 30 Mei 2019

Share this history on :
Ket Foto:Deputi I Prof Faisal Abdullah didampingi para Asdep, Sesdep dan Kabag Humas Kemenpora saat acara diskusi dengan wartawan di ruang Wisma Kemenpora, Rabu (29/5/19).

DEPUTI I Bidang Pemberdayaan Pemuda yang dikomandoi Prof Faisal Abdullah selama ini dianggap sebelah mata. Dari tiga Deputi lainnya yang ada di Kemenpora. Fakta ini dilihat dari segi pemberitaan (publikasi). Bahkan Deputi I kalah segalanya dari Deputi 2 yang membidangi Pengembangan Pemuda, baik dari segi anggaran, kegiatan bahkan dari pemberitaan.

Demikian ditegaskan Deputi I Faisal Abdullah saat acara diskusi dengan awak media di kantornya, Rabu (29/5/19). Faisal menegaskan dari soal publikasi di Kemenpora jelas terlihat 90 persen berita tentang olahraga. Sisanya diisi pemberitaan dari kepemudaan. Namun porsi bidang pemberdayaan pemuda kalah dari bidang lainnya, seperti pengembangan pemuda.

Menyadari hal itu, Faisal siap menggandeng juru warta (wartawan) untuk mempublikasikan dan mempromosikan segala hal yang menyangkut program pemberdayaan pemuda.

"Kami menyadari selama ini bahwa kegiatan yang telah dilakukan kurang publikasi. Sehingga masyarakat luas dan mitra kerja kami kurang mendapat informasi. Pasalnya pemberitaan tentang kegiatan kami kurang terekspos," kata Faisal.

Padahal, menurut Faisal di bidangnya ada 5 Asdep (Asisten Deputi), itu artinya jelas oleh kami punya banyak kegiatan. Baik bidang kewirausahaan pemuda, kreatifitas pemuda sampai bidang wawasan pemuda.

Bahkan saat ini kami punya program andalan adalah program digital teknologi mendidik pemuda untuk melek teknologi. Kegiatan ini berkat kerjasama dengan Telkom.

"Program ini sangat penting dan sangat bermanfaat. Sebab kami ingin merubah pola pikir pemuda, yang selama ini banyak mengarah di kegiatan ormas, seperti LSM. Saat ini sudah jaman teknologi, sehingga kaum muda sebagai pilar dan ujung tombak dan harapan bangsa. Sudah seharusnya mengikuti perkembangan jaman. Caranya dengan menguasai teknologi," tegas Faisal.

"Lalu dibidang pendidikan formal kita juga bekerjasama dengan pihak Kemensos kusus untuk pemuda distabilitas yang punya prestasi tapi tidak mampu. Bahkan kini ada seorang mahasiswi kita tengah mengikuti pendidikan S3 di ITB," tambah pria yang menjadi Pengurus KONI Pusat di era Rita Subowo itu.

Selama ini kaum pemuda distabilitas dianggap sebelah mata, kata Faisal. Padahal mereka punya prestasi yang dapat mengharumkan nama bangsa. Ya mereka pernah mencatatkan diri menjadi yang terbaik di kawasan ASEAN dalam bidangnya.

Dari seluruh program dan sederet prestasi pemuda tersebut, yang kurang hanya masalah publikasi. "Sehingga kedepannya kami siap bersinergi dan merangkul awak media untuk bekerjasama mempromosikan dan publikasikan kegiatan serta program yang ada di Deputi I," tegas pria asal Makassar ini. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...