Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

PB FORKI Sahkan PB Wadokai Karate-Do Indonesia Dibawah Komando Fajar Sulaeman

Selasa, 26 Oktober 2021

Share this history on :

Keterangan foto:Pengurus PB Wadokai dibawah kepemimpinan Fajar Sulaeman saat memberikan keterangan pers kepada awak media. Terkait surat dari PB Forki yang mengesahkan PB Wadokai yang ia pimpin. Sembari memperlihat surat tersebut.


HASIl Munas Wadokai Karate-Do Indonesia di Medan pada 18 Januari 2020 lalu. Dimana terpilih dan ditetapkan melalui Munas Ketua Umum Terpilih adalah Fajar Sulaeman.

Usai terpilih Fajar Sulaeman sebagai Ketum Pengurus Besar Wadokai Karate-Do Indonesia terus bergerak menyusun jajaran Pengurus Besar Wadokai Karate-Do Indonesia. "Saya sudah menyusun kepengurusan PB Wadokai Karate—Do Indonesia dan sudah saya serahkan nama-nama pengurus besar di PB Forki, allhamdullilah, PB Forki telah mengeluarkan Surat Keputusan Nomor : 097/SK/PB.FORKI/KU-SJ/IX/2021 tentang Pengukuhan Pengurus Besar Wadokai Karate-Do Indonesia sebagai Anggota Resmi PB. Forki Masa Bhakti Tahun 2020-2024," tegas Ketum PB Wadokai Karate-Do Indonesia itu.

Surat Keputusan PB. Forki tersebut ditanda-tangani langsung oleh Ketua Umum Marsekal TNI Hadi Tjahyanto.,SIP dan Sekretaris Jenderal H. Raja Sapta Ervian.,SH.,M.Hum, ditetapkan di Jakarta, 09 September 2021. Tegas Fajar Sulaeman, M.Si.,M.IPlaw.

"Dengan adanya SK Keputusan dari PB. Forki yang mengukuhkan kepengurusan PB Wadokai Karate-Do Indonesia dibawah kepemimpinan saya maka secara tegas saya sampaikan kepada seluruh pengurus dan anggota di seluruh Indonesia bahwa Wadokai Karate-Do Indonesia tetap solid, bersatu dan loyal terhadap garis organisasi dan terus menjalankan roda organisasi," tambah Fajar yang juga putra dari pendiri Wadokai  Indonesia, Sihang Chaerul A. Taman.

Di sisi lain  Kuasa Hukum sekaligus Kabid. Hukum PB. Wadokai Karate-Do Indonesia Dr. Finsensius Mendrofa, SH.,MH menegaskan bahwa dengan keluarnya surat keputusan pengukuhan dari PB. Forki maka secara hukum sudah sah dan terlegitimasi kepengurusan dibawah ketua umum Fajar Sulaeman," ungkap Doktor Hukum ini.

"Kami memperingatkan kepada oknum-oknum yang masih menggunakan merek dan mengatasnamakan Wadokai Karate-Do Indonesia diluar dari kepengurusan yang sudah dikukuhkan oleh PB. Forki untuk berhenti menggunakannya.  Jika terdapat pihak lain/oknum yang masih mengklaim dan mengatasnamakan pengurus Wadokai. Kami tidak segan segan akan memproses secara hukum," tegas, Dr. Finsensius Mendrofa, SH.,MH. Jordan

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...