Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Samsung Usung 4 Pembawa Api Obor Olimpiade

Kamis, 31 Mei 2012

Share this history on :

PT SAMSUNG Electronics Indonesia sebagai salah perusahaan elektronik terkemuka di Indonesia, mengutus 4 orang yang akan membawa api obor Olimpiade 2012. Ke-empat orang tersebut adalah mereka yang berasal dari komunitas catalyst, yaitu Sandiaga Uno, Bambang Pamungkas, Wanda Hamidah, dan Ika Trifisusanti.

“Empat peserta yang pilih tersebut karena mereka masing-masing memiliki kategori yang kami perlukan, yaitu kategori Catalyst, sebelumnya kami. Telah menyeleksi 50 orang, namun karena setiap negara di jatah hanya 4 orang, jadi kami memilih keempat orang tersebut,” ungkap Liryawati, Samsung Marketing Coorporate Director.

Menurut Bambang Pamungkas, yang kini bermain di klub Persija ISL menyatakan bahwa bangga menjadi salah satu wakil dari Indonesia yang membawa Obor Olimpiade 2012. “Saya sangat senang sekali dengan kesempatan ini, awalnya saya tidak percaya saat dihubungi, namun ini kenyataan, saya sangat kaget sekali,” ujar pemain yang akrab dipanggil Bepe itu kepada wartawan di Jakarta, Kamis (31/5).

“Moment yang sangat berharga bagi saya, walaupun ini di bidang saya tetapi ini adalah kesempatan yang sangat luar biasa untuk diri saya,” tambah Bepe dengan nada bangga. Dalam Olimpiade 2012 ini Samsung memberikan kesempatan kepada berbagai insan di seluruh penjuru dunia untuk berlari membawa Api Obor Olimpiade dan berpatisipasi mengambil bagian dalam Olympic Torch Relay London 2012 dengan kampanye yang berbunyi Everyone Olympic Games.

Olympic Torch Relay London 2012 akan memulai perjalanannya dalam 70 hari mengelilingi Inggris yang jatuh pada hari Sabtu (19/5) lalu dan akan melewati daerah-daerah berkebudayaan asli Inggris. Total keseluruhan sementara pembawa api Obor Olimpiade 2012 dari seluruh dunia yang diikut sertakan oleh Samsung Electronics Co.Ltd berjumlah 1.360 orang. Keempat orang pembawa api Obor Olimpiade yang berasal dari Indonesia akan berangkat pada 22 Juni mendatang. Dan akan berlari membawa api obor Olimpiade 2012 pada 24 Juni 2012 di Manchester, Inggris. Jordan
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...