Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

Pelatnas SEAG 2013, Usai PON 2012

Rabu, 29 Agustus 2012

Share this history on :

ATLET peraih emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) akan menjadi prioritas masuk Pelatnas SEA Games Myanmar 2013. Demikina ditegaskan Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman di sela-sela peninjauan kesiapan pelaksanaan PON di Pekanbaru, Riau. Ia bersyukur bahwa penyelenggaraan PON XVIII Pekanbaru, Riau 11-20 September 2012. Waktunya hampir bersamaan dengan pelaksanaan Pelatnas SEA Games XXVII. Dengan begitu, atlet yang berprestasi di PON berpeluang masuk dalam Pelatnas SEA Games menuju Myanmar tahun 2013 mendatang.

“Kami akan memprioritaskan para atlet yang tampil cemerlang di PON. Dan akan terus kami pantau peningkatan prestasinya melalui oleh Satlak Prima Pratama. Melalui sistem monitoring dan evaluasi selama di PON, Satlak Prima Utama dan Muda mempunyai catatan, atlet dari cabang mana saja yang layak menghuni Pelatnas SEA Games,”jelas Tono Suratman kepada wartawan kemarin.

Lebih lanjut Tono menegaskan, Pelaksanaan Pelatnas SEA Games XXVII Myanmar tidak sama dengan persiapan SEA Games XXVI Jakarta dan Palembang 2011. Pelatnas SEA Games tahun 2011 menempa atlet sekitar 200 persen. Namun untuk Pelatnas SEA Games XXVII Myanmar atlet yang ditempa mencapai 150 persen. Sementara untuk masalah anggran pihaknya menyatakan akan meminta kepada pemerintah penambahan anggaran. “Kami akan mengajukan tambahan anggaran. Kalau biasanya anggaran Pelatnas SEA Games adalah Rp200miliar, namun kali ini, yang jelas jumlahnya di atas Rp200 miliar,” tegas Tono.

“Program Pelatnas menuju Myanmar sudah dievaluasi lebih jauh. Karena atlet yang diturunkan nantinya sudah tampil di Olimpiade dan PON XVIII Pekanbaru, Riau. Melalui Pelatnas berjenjang,” katanya, Diharapkan mencapai puncak prestasi dengan waktu relatif singkat. Hal itu merupakan tugas Satlak Prima dalam melakukan monitoring dan pemantauan atlet yang akan dijaring masuk Pelatnas SEA Games XXVII Myanmar. Dengan harapan, kontingen Indonesia mampu mempertahankan juara umum di SEA Games XXVII Myanmar tahun 2013. (Jordan)


Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...