Sporty Magazine official website | Members area : Register | Sign in

CIO 2014 Diikuti Raider Terbaik Nasional

Kamis, 23 Oktober 2014

Share this history on :
EVEN besar Cinta Indonesia Open 2014 kali gaungnya lebih menarik dan meriah. Pasalnya akan diikuti sebanyak 211 penunggang kuda dengan 91 kuda dari 19 klub akan bertraung pada lomba berkuda tingkat nasional ini pada 31 Oktober hingga 2 November di Tiga, Tangerang, Banten.
Hal itu disampaikan President of the Event CIO 2014 Triwatty Marciano kepada wartawan di Hotel Borobudur, Rabu (22/10/2014). "Mereka akan berlaga di nomor show jumping dan dressage, dan mudah-mudahan semua pertandingan berjalan lancar," ujar istri Kepala BIN ini.
Mantan Sekjen EFI ini, berharap para pemilik stebel yang belum mendaftar untuk segera mendaftarkan diri. "Kepada yang belum, agar segera mendaftarkan diri. Selain itu, kami juga sampai sekarang ini kekurangan kandang kuda. Dan, kami telah menyurati PB EFI. Mereka malah membalas, bahwa mereka sendiri akan menggelar event terkait dengan penyisihan SEA Games 2015," jelas Watty.

CIO adalah kejuaraan olahraga berkuda yang diselenggarakan atas kolaborasi SMA Adria Pratama Mulya bersama APM Promo dan APM Equestrian Centre. "Ini sebagai upaya pembinaan olahraga berkuda, di mana selama ini prestasi olahraga berkuda kita menurun," tambahnya.

Event yang telah disepakati Asosiasi Event Organizer Equestrian Indonesia itu agenda tahunan SMA Adria Pratama Mulya, satu-satunya sekolah menengah yang memiliki kurikulum olahraga berkuda. "Asosiasi itu sebagai konsultan penyelenggara, agar pertandingan bisa berjalan dengan baik, berstandart internasional dan terukur, sehingga bisa menghasilkan atlet berkualitas," tukas wanita yang sejak 1964 sudah menjadi atlet berkuda.

Selain kelas-kelas biasa yang dipertandingkan, ada kelas yang paling bergengsi yang dipertandingkan untuk memperebutkan piala dan hadiah yang cukup menarik yakni Marciano Norman Cup. "Mudah-mudahan Bapak Marciano bisa hadir pada tanggal 2 November," kata Watty
Dalam kesempatan yang sama Ketua PB Pordasi Eddy Saddak mengatakan, dirinya berterimakasih atas inisiatif penyelenggaraan event berkuda itu. "Saya ucapkan terima kasih atas pembinaan olahraga berkuda seperti ini. Mudah-mudahan, makin banyak event, maka prestasi olahraga berkuda Indonesia semakin berkembang," harap Saddak.
Harapan yang sama juga dikumandangkan Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman. "Kami mendukung penyelenggaraan Cinta Indonesia 2014. Ini luar biasa, apalagi ini penyelenggaraan yang kedelapan kalinya. Kami berharap dari event ini lahir atlet-atlet hebat," tutur Tono. (Jordan)

Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : wartaolahraga@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...